Kamis, 25 Mei 2023 Museum Pendidikan Indonesia UNY mendapatkan Kunjungan dari Provinsi Lampung, tepatnya dari SMKN 1 Purbolinggo Lampung Timur. Rombongan terdiri dari 60 orang yang dibawa langsung oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Purbolinggo, yakni bapak Widi Wariasno, S.Pd. Jas., M.M. Rombongan disambut dengan baik oleh Kepala Museum yang dalam hal ini diwakili Humas MPI UNY Hanafi Husni Mubaroq, M.A. Tiba di museum rombongan diajak ke ruang cinema untuk acara resmi. Rangkaian acara dimulai dengan sambutan kedua belah pihak dan disuguhkan tarian klasik Jawa Sekar Pudyastuti dari Unit Kegiatan Mahasiswa Tari Fakultas Ekonomi dan Busines.]
Sedikit cerita mengenai tarian klasik jawa yang disuguhkan oleh mahasiswa FEB UNY pada saat kunjungan merupakan bentuk apresiasi atas kegiatan kesenian. Hal ini juga menujukkan bahwa seni dan museum dapat bersinergi dalam menciptakan suasana kunjungan yang menyenangkan. Tarian yang disuguhkan ini merupkan bentuk fasilitasi kesenian dari Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman. Fasilitasi ini merupakan bentuk nyata Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman yang ingin membumikan kesenian di semua aspek. Hal ini juga karena Museum Pendidikan Indonesia UNY secara administratif terletak di Kabupaten Sleman.
Kepala Sekolah SMKN 1 Purbolinggo dalam sambutannya menyampaikan maksud dan tujuannya melakukan Kunjungan ke UNY terutama Museum Pendidikan Indonesia. Adapaun tujuan kunjungan SMKN 1 Purbolinggo Lampung timur adalah menjalin silahturahmi dengan UNY, kemudian ingin mendapatkan informasi tentang UNY, antara lain Program Studi yang ada di UNY dan model sleksi masuk di UNY. Di akhir sambutannya, bapak Widi berharap peserta didik dari SMKN 1 Purbolinggo setelah melakukan kunjungan ke UNY nantinya ada yang bisa diterima untuk kuliah di UNY.
Sementara itu dari pihak MPI UNY yang diwakili oleh Hanafi Husni Mubaroq menyambut baik kunjungan SMKN 1 Purbolinggo Lampung Timur, sekaligus menyampaikan rasa terima kasih telah memilih UNY khususnya Museum Pendidikan Indonesia sebagai tujuan kunjungan. Setelah sambutan dan tarian, acara dilanjutkan dengan sesi pemaparan singkat dan motivasi belajar oleh Hanafi beserta tanya jawab seputar UNY. Terjadi diskusi dan tanya jawab dengan peserta didik, dan di akhir acara dilaksanakan sesi foto bersama dan penyerahan cinderamata dari SMKN 1 Purbolinggo yang selanjutnya diterima oleh Hanafi Husni Mubaroq, M.A.
Penulis : Febta Pratama
Editor : Hanafi Husni Mubaroq