Kunjungan Museum

Salam sahabat museum!

Museum Pendidikan Indonesia UNY buka setiap hari Senin s.d. Jumat. Jam buka museum untuk hari Senin - Kamis pukul 07:30 - 15:00 WIB, dan 07:30 - 14:00 WIB khusus hari Jumat.

Bagi sahabat museum yang ingin berkunjung, cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000,- untuk dewasa, Rp 5.000,- untuk anak-anak, dan Rp 50.000 untuk pengunjung mancanegara. Dengan membayar tiket, pengunjung dapat menikmati seluruh koleksi museum, termasuk jasa edukator / pemandu museum.

Museum Pendidikan Indonesia UNY terbuka untuk kunjungan penelitian. Bagi pengunjung yang ingin melakukan penelitian, akan mendapatkan fasilitas gratis tiket masuk dengan syarat menyertakan surat ijin penelitian dari lembaga yang bersangkutan.